Tuesday, May 30, 2017

Cara Mudah Memutihkan Kulit dengan Bahan Alami



Setiap orang di Indonesia Pasti Menginginkan kulit yang putih dan halus,berbagai macam cara yang dilakukan agar mendapat kulit yang putih,menyuntikkan vitamin C,pergi ke klinik kecantikan,dan tentunya memakan biaya yang banyak.

Namun tahukah Anda bahwa bahan alami berikut dapat memutihkan kulit anda,asalkan anda teratur melakukanya.

Baca juga: 7 cara alami memutihkan kulit


1.Putih Telur Dan  Lemon.
Putih telur efektif mengangkat sel kulit mati,sedangkan Lemon kaya vitamin C yang dapat memutihkan kulit.
Cara alami memutihkan kulit dengan telur dan lemon sebagai berikut.
- siapkan 1-2 butir telur dan lemon.
   Ambil bagian putihnya telurnya saja.
- Campur kedua bahan tersebut dan oleskan pada wajah Anda.
 Diamkan sekitar 15 menit.
- Setelah mengering bilas dengan air hangat.

2.Minyak Zaitun Dan Beras
Sejak Zaman Dahulu minyak Zaitun dipercaya untuk kelembaban kulit,sedangkan beras dipercaya untuk memutihkan kulit.
Anda dapat memutihkan kulit dengan cara berikut.
-Tumbuk halus beras dan campurkan dengan minyak zaitun
- Oleskan Secara merata ke seluruh wajah anda dan diamkan selama 20 menit.
- Setelah kering bilas wajah anda dengan air hangat.

3.Jeruk Nipis Dan Pepaya
Kombinasi Jeruk Nipis dan pepaya ternyata Juga Ampuh untuk memutihkan kulit anda.
Caranya juga cukup mudah,
- Ambil pepaya dan jeruk nipis masukkan ke dalam blender
- Setelah Tercampur rata jadikan sebagai masker malam anda

4.Alpukat
Sama seperti halnya pepaya anda juga dapat menggunakan alpukat sebagai masker malam anda.

5.Jeruk Nipis Dan Tomat
- Ambil 1-2 buah tomat dan jeruk nipis,tumbuk hingga halus
- Oleskan Pada wajah anda dan diamkan selama 15 menit
- Bilas wajah anda dengan air bersih

Cara di atas hanya efektif jika Anda melakukannya secara rutin,

Selamat mencoba

6 comments

Nice infonya,sangat bermanfaat.

Alami banget, tp proses putihnya lama

memang harus rutin. sama sekali blm pernah coba, tapi sodaraku pernah nyobain salah satu cara yg tercantum disitu, dan katanya sih mujarab.
Moga juga bisa ngikutin jejak langkahnya hehehehe ...